CORALINE
dipublikasikan pertama kali di harian Koran Tempo, suplemen Ruang Baca, 30 Aug 2009 “Berbahagialah dengan apa yang kau miliki sekarang” Pernahkah membayangkan, satu kali saja, Anda tidak puas dengan keadaan dan semua yang dimiliki saat ini? Entah pekerjaan, rumah tinggal, kendaraan, pasangan hidup, hingga perlakuan kedua orang tua? Semua ingin dienyahkan demi keadaan yang lebih baik. Itulah yang dipikirkan Coraline, seorang gadis remaja yang tinggal bersama kedua orang tuanya di sebuah rumah tua besar di pedesaan. Orang tua Coraline beraktivitas utama di dalam rumah dan jarang menghabiskan waktu bersama putrinya, meski kenyataannya mereka mudah dijumpai. Coraline dan kedua orang tuanya berbagi atap dengan beberapa penghuni lainnya. Bersama merekalah Coraline senang menghabiskan hari-harinya, meski para tetangganya itu kerap salah memanggilnya sebagai ‘Caroline’. Terkadang Coraline iseng menjelajahi isi rumah, dan disinilah ia menemukan sebuah pintu terkunci. Pintu ini kelak menjadi a...